Info Terlengkap Kampung Sarosah di Sumbar, Wisata Bernuansa Manca

kampung sarosah di sumbar
Sumber: Instagram @rizki_umardi15

Kampung Sarosah di Sumbar (Sumatera Barat) yang baru saja dibuka pada tanggal 15 Juni lalu, menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan baru-baru ini. Bagaimana tidak? Pengunjung seakan diajak untuk menuju ke beberapa negara tetangga yang banyak digandrungi oleh para traveler, seperti Negara Jepang, Korea, hingga Eropa. Dengan daya tarik wisata yang sedemikian menggiurkan, tentu membuat siapa pun penasaran bagaimana sih suasana liburan di kampung ini.

Lokasi wisata ini berada di Lembah Harau yang sedari dulu memang sudah terkenal akan kawasan alam yang menakjubkan. Jadi tak heran jika banyak wisatawan terpikat untuk datang ke kawasan ini. Tentu saja, bagi Anda yang suka sekali hunting foto ala selebgram, Anda bisa datang ke wisata di tengah Lembah Harau yang berlokasi di Sumbar ini.

Nah, bagi Anda yang tertarik untuk liburan ke sini, simak dulu informasi lengkap mengenai tempat ini mulai dari daya tarik, aktivitas yang bisa dilakukan, harga tiket, lokasi, hingga tips berkunjung ke wisata Sumbar ini.

Daya Tarik Kampung Sarosah di Sumbar

Berbicara mengenai Kampung Sarosah, satu hal yang akan terlintas di dalam pikiran pengunjung, yakni tempat wisata dengan banyak spot instagramable. Ya, wisata di Lembah Harau ini memang menyuguhkan spot foto yang cukup beragam. Jadi dapat dipastikan Anda tidak akan kehabisan ide foto di sana.

Di salah satu kawasan di sini yangmana bernama Kampung Eropa, Anda akan menjumpai berbagai macam replika objek terkenal di dunia seperti Menara Eiffel Paris, Kincir Angin khas Belanda, dan masih banyak lagi. Selain terdapat replika objek terpopuler di dunia, di tempat ini, Anda juga akan menjumpai bangunan warna-warni yang cocok banget untuk background foto Anda.

Nah, bagi Anda yang ingin merasakan suasana berada di negara Eropa, Anda bisa lho mengenakan pakaian khas musim dingin negara ini, sekalian untuk aksi foto Anda nantinya.

Sejauh mata memandang, semua sudut seakan memiliki daya tarik tersendiri. Apalagi tampak pemandangan lembah dan juga Tebing Cadas yang berwarna kemerah-merahan di sekitar wisata ini, seakan memberikan suasana asri nan sejuk, tentu cocok banget untuk merefresh mata.

Selain nuansa di negara Eropa, Kampung Sarosah di Sumbar ini juga menyuguhkan nuansa negara Jepang dan Korea yang menjadi dambaan bagi pecintanya. Berbagai macam replika yang berkaitan dengan negara tersebut memang dibuat untuk memanjakan mata pengunjung. Tertarik untuk berfoto di area ini?

Aktivitas yang dapat dilakukan di Kampung Sarosah di Sumbar

Bagi Anda yang berniat untuk datang kemari, jangan lupa untuk melakukan beberapa aktivitas penting ini. Apa saja itu? Simak ulasannya sebagai berikut:

Menikmati Suasana Negara Eropa

Aktivitas pertama yang tidak boleh ketinggalan adalah berkunjung ke area yang bernuansakan Eropa atau biasa dikenal dengan istilah Kampung Eropa. 

kampung sarosah sumatera barat
Sumber: Instagram @boimputra_salim

Ada banyak sekali replika atau miniatur objek terkenal dunia yang ada di sini, mulai dari Menara Pisa Roma, Menara Eiffel, Jembatan San Fransisco, Big Ben London, dan masih banyak lagi tempat terpopuler di Eropa lainnya. Di kawasan ini, Anda bisa mengambil banyak foto dengan spot keren yang tersedia.

Berfoto di Depan Rumah Gadang

Rumah Gadang merupakan nama dari rumah adat Minangkabau yang dimiliki oleh provinsi Sumatera Barat. Jika Anda datang ke Kampung Sarosah Sumbar, jangan lupa sempatkan untuk berfoto di bangunan khas ini untuk merasakan nuansa lokal nusantara. 

kampung sarosah sumatera barat
Sumber: Instagram @eki_peto

Ada beberapa deretan Rumah Gadang yang memiliki arsitektur unik, cocok untuk dijadikan background foto. Selain itu, Anda juga bisa lho menginap di rumah ini dengan membayar tarif tambahan.

Berkunjung ke Kampung Korea Jepang

Negara Jepang dan Korea memang memiliki daya tarik tersendiri bagi para pecinta travelling. Tak heran jika banyak dari mereka yang tertarik untuk berkunjung ke destinasi yang memiliki spot bernuansa Jepang dan Korea. Nah, di Kampung Sarosah Sumbar ini, Anda dapat menemukan spot tersebut dengan mudah.

kampung sarosah sumatera barat
Sumber: Instagram @putrihulwati

Area yang dimaksud adalah area yang bernama Asian Heritage atau Kampung Korea Jepang yang juga memiliki beragam spot foto yang tak kalah menarik dari area bernuansa Eropa. Di sana, Anda akan menjumpai bangunan khas Jepang berlatarkan perbukitan yang sangat indah. Selain itu, Anda juga bisa melihat replika Gerbang Torii yang sangat terkenal di Kyoto, Jepang.

Selanjutnya, Anda dapat menuju ke area yang menyuguhkan spot bernuansa Negeri Ginseng, Korea. Di sini, Anda bisa menyewa pakaian khas Korea bernama Hanbok untuk berfoto di depan bangunan khas Korea di sana.

Mengarungi Sungai Menggunakan Sampan hingga Bersepeda Air

Aktivitas selanjutnya yang dapat Anda lakukan adalah menaiki sampan untuk mengarungi sungai. Sampan kecil yang disediakan di sana dapat muat hingga 3 orang. Tentu saja, sangat sayang jika Anda melewatkan aktivitas seru ini.

Anda juga bisa mencoba sepeda air untuk mengelilingi Kampung Eropa ini bersama pasangan tercinta. Aktivitas lain yang tak kalah seru adalah memetik Strawberry di kawasan tanaman strawberry.

Alamat dan Jam Buka Kampung Sarosah di Sumbar

Alamat Kampung Sarosah Sumatera Barat berada di Jorong Lubuak Limpato, Tarantang, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatera Barat. Tempat ini dibuka setiap harinya dengan jam operasi pukul 08.00 s/d 18.00 (Weekend), dan pukul 09.00 s/d 18.00 (Weekday).

Bagi Anda yang tertarik untuk datang ke wisata viral di Sumatera Barat ini, Anda bisa menghubungi nomor 0813-6081-3344 untuk informasi selengkapnya.

Harga Tiket Masuk Kampung Sarosah di Sumbar

Tiket masuk Kampung Sarosah sangatlah terjangkau. Untuk memasuki kawasan wisata ini, Anda bisa memilih jenis tiket yang dapat disesuaikan dengan bujet. Ada dua jenis tiket masuk yang tersedia yakni tiket satuan dan tiket terusan.

Untuk tiket satuannya, Anda hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp.5000. Jika Anda tertarik untuk memasuki kawasan Asian Heritage/ Kampung Korea Jepang dan Kampung Eropa, Anda perlu membayar lagi sebesar Rp15.000 pada masing-masing kawasan. Jadi, dapat disimpulkan, jika Anda mengambil tiket satuan dan mengunjungi semua kawasan yang tersedia, Anda akan menghabiskan uang dengan total sebesar Rp35.000.

Namun, jika Anda ingin mengambil paket komplet liburan di sini, Anda disarankan untuk memilih tiket terusan. Dengan hanya membayar Rp30.000 saja, Anda bisa memasuki semua kawasan yang tersedia.

Informasi tambahan, khusus untuk anak-anak yang berusia di bawah 7 tahun, tidak akan dikenakan biaya. Khusus bagi Anda yang ingin melakukan beberapa aktivitas lain di kawasan Kampung Sarosah, seperti naik sepeda air, camping, menginap di Rumah Gadang, outbound, atau meeting di aula pertemuan, Anda akan dikenakan tarif tambahan.

Tips Berkunjung ke Kampung Sarosah dari Sanflawer

Jika Anda berkunjung ke wisata terkenal di Sumatera Barat ini, Anda perlu menyimak beberapa tips berkunjung sebagai persiapan matang untuk liburan di bawah ini:

  • Pastikan Anda membawa kamera yang memadai atau kamera Hp dengan spesifikasi yang memadai. Di kampung ini, ada banyak sekali spot foto instagramabel. Tentu sangat disayangkan jika Anda datang kemari namun tidak menyempatkan diri untuk berfoto.
  • Siapkan bujet yang cukup. Walaupun tiket masuknya cukup terjangkau, tetapi ada beberapa aktivitas lain yang memerlukan tarif tambahan. Untuk itu, pastikan Anda membawa bujet yang cukup selama liburan ke sini.
  • Berkunjung di Hari Biasa/ Weekday. Tempat ini baru saja dibuka di bulan Juni lalu, tentu ada banyak wisatawan yang berkunjung ke sana. Nah, agar tetap aman liburan selama new normal ini, Anda bisa datang pada hari biasa atau weekday, bukan weekend.

Setelah membaca informasi di atas, kapan nih datang ke Kampung Sarosah di Sumbar yang sedang viral ini bersama keluarga? Pastikan tetap mengikuti protokol kesehatan ya, agar tetap aman dan nyaman selama travelling.

 

 

Belum ada Komentar untuk "Info Terlengkap Kampung Sarosah di Sumbar, Wisata Bernuansa Manca"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel